G-SHOCK All Collection

Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF CasiOak Pearlescent Polarized Digital Analog White Resin Band (JDM)

Dilihat 55
Variant:
Rp3.761.000
-25%
Rp2.820.000

Spesifikasi

Ringkasan

Style
Sport

Gender

Case Diameter
40.2 mm

Case Thickness
11.2 mm

Movement
Quartz/Battery

Case Material
Plastic/Resin

Luminous

Strap Material
Rubber/Silicon/Resin/Karet

Deskripsi

Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF Pearlescent Polarized

Sejak dirilis tahun 2019, Casio G-Shock model 2100 langsung mendapat tempat khusus di hati para penggemar. Memadukan estetika koleksi G-Shock pertama (DW-5000) dan tampilan analog digital G-Shock AW-500, model 2100 menjadi salah satu seri yang banyak diincar watch enthusiasts.

Model 2100 juga mendapat julukan “CasiOak”. Julukan ini diambil dari desain bezel oktagonal yang mengingatkan pada jam tangan mewah ikonis, Audemars Piguet Royal Oak. Dan ini adalah koleksi dari model 2100 yang wajib masuk incaran, G-Shock GMA-P2100ST-7AJF Pearlescent Polarized.

JDM (JAPAN DOMESTIC MARKET)
Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF adalah jam tangan ‘JDM’ (Japan Domestic Market). Label ini mengindikasikan bahwa koleksi ini khusus dirilis untuk area Jepang dan tidak diedarkan di pasar global. Jam tangan versi JDM datang dengan manual book berbahasa Jepang. Membuatnya menjadi koleksi yang tidak dapat ditemui di sembarang tempat. Tapi jangan khawatir, koleksi ini ada di Jamtangan.com!

KILAU MUTIARA INDAH MENYERUAK DI PERGELANGAN
G-Shock GMA-P2100ST-7AJF Pearlescent Polarized menghadirkan keindahan lewat bagian eksterior hingga dial-nya. Warna putih pada bagian bezel hingga strap/band-nya datang dengan treatment spesial “polarized pearl coating”. Menghasilkan tekstur halus dengan lapisan mutiara memukau di pandangan.

Dial-nya memudak dihadirkan dengan finishing metalik dipadukan indeks yang dibuat melalui proses semi-matt vapor deposition. Hands berwarna silver telah dilapisi material Neobrite yang siap bantu visibilitas di kondisi minim cahaya. Pada posisi pukul 4 sampai 5 terlihat display digital.

KONSTRUKSI TANGGUH & LEBIH COMPACT
Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF punya diameter case 40,2 mm dan ketebalan 11,2 mm. Bahkan lebih compact dari diameter Mini CasioOak yang berukuran 42,9 mm. Dengan dimensi yang kecil, jam tangan ini ditujukan untuk dipakai wanita, namun juga bisa digunakan pria. 

Koleksi ini dibekali dengan konstruksi tahan guncangan dan ketahanan air hingga 200 meter. Dipakai untuk menerjang hujan, berenang, hingga snorkeling tak jadi masalah. Menggunakan material bio-resin di bagian bezel hingga strap/band-nya. Membuatnya tidak hanya tangguh tapi juga ramah lingkungan.

SEGUDANG FITUR FUNGSIONAL
Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF dibekali dengan fitur world time yang memungkinkan pengguna dapat memantau waktu di 48 kota. Ada juga fitur stopwatch 1/100 detik serta alarm yang dapat diatur hingga lima alarm per hari. Countdown timer dan auto-calendar hingga 2099  juga tersemat. 

Koleksi ini juga dibekali double LED light (Super Illuminator) yang siap menyala dan menjaga visibilitas di keadaan minim cahaya. Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF  menggunakan quartz movement yang menawarkan akurasi ±15 seconds per bulan. 

Check out Casio G-Shock GMA-P2100ST-7AJF Pearlescent Polarized hanya di Jamtangan.com!