Casio General WS-B1000-1AVDF Step Tracker
SEJARAH SINGKAT CASIO
Casio didirikan pada 1946 oleh Tadao Kashio, seorang insinyur dengan spesialisasi teknologi fabrikasi.
Mulai tahun 1970-an, Casio mulai berfokus pada produk-produk elektronik lain seperti printer dan alat musik. Inilah era di mana Casio mulai melahirkan jam tangan, tepatnya pada tahun 1974.
Berkembang hingga hari ini dengan berbagai koleksi yang telah dibekali berbagai teknologi modern. Casio General WS-B1000-1AVDF adalah salah satunya, koleksi sporty yang datang dengan fitur “step tracker”. Jam tangan sporty ini ideal untuk dijadikan teman berolahraga.
DESAIN SPORTY-SIMPLE SIAP BOOST GAYA
Casio General WS-B1000-1AVDF datang dengan desain sporty yang siap memudahkan aktivitas sehari-hari atau saat berolahraga. Material resin berwarna hitam digunakan pada bagian case hingga strap/band-nya. Pada strap-nya dibuat dengan konstruksi berpori-pori, bertujuan untuk sirkulasi angin dan memberikan kenyamanan saat pergelangan tangan berkeringat.
Memiliki diameter 41,3 mm dengan ketebalan 11,6 mm, koleksi ini juga telah dibekali dengan ketahanan air hingga 100 meter. Aman digunakan ketika berenang atau saat menerjang hujan. Digital display dengan ukuran lebar siap mengakomodir kemudahan keterbacaan.
DIBEKALI SMARTPHONE LINK & FITUR STEP TRACKER
Siap jalani gaya hidup lebih sehat bersama Casio General WS-B1000-1AVDF. Koleksi ini dibekali dengan fitur step tracker yang siap otomatis menghitung sekaligus menampilkan total jumlah langkah kaki. Data step tracker dapat dilihat melalui smartphone dengan mengaktifkan fitur smartphone link.
Cukup hubungan smartphone dan jam tangan melalui aplikasi Casio Watches via bluetooth. Fitur ini juga memudahkan untuk mengatur waktu di mana saja (300 kota), di berbagai tempat di dunia berdasarkan informasi waktu yang terhubung ke smartphone. Fitur phone finder juga dapat diaktifkan melalui fitur ini.
TERSEMAT FITUR ANDAL LAINNYA
Casio General WS-B1000-1AVDF juga dibekali dengan berbagai fitur optimal. Koleksi dengan quartz movement ini juga dibekali fitur stopwatch 1/100 detik, alarm, countdown timer, hingga auto-calendar. Fitur LED light juga tersemat siap membantu visibilitas di keadaan minim cahaya.
Check out Casio General WS-B1000-1AVDF Step Tracker di Jamtangan.com!