Seiko Prospex

limited_edition_labelSeiko Prospex SLA061J1 The Black Series 1970 Divers 200M Modern Re-interpretation Limited Edition

Dilihat 5337
Terjual 1
Bundling Strap
Variant:
Rp46.000.000
-5%
Rp43.700.000

Spesifikasi

Ringkasan

Style
Diver

Gender

Case Diameter
44 mm

Case Thickness
13 mm

Lug Width
20 mm

Lug to Lug
49.3 mm

Movement
Automatic

Case Material
Stainless Steel With Black Hard Coating

Luminous

Strap Material
Stainless Steel

Deskripsi

Seiko Prospex SLA061J1 The Black Series 1970

Datang dari seri Black Series yang dramatis, Seiko Prospex SLA061J1 dibuat terbatas hanya 1.000 pcs di dunia dan dirilis pada 2022. Desainnya merupakan interpretasi modern dari Seiko diver’s keluaran 1970 yang kerap dijuluki Captain Willard karena muncul di film Apocalypse Now (1979). Jam tangan itu datang dengan desain case ikonik yang merevolusi keselamatan bawah air lewat pelindung crown dan meletakkannya di posisi pukul 4.

Case dibuat dari stainless steel dan dilapisi black hard-coating. Jam tangan ini dilengkapi curved sapphire crystal dengan lapisan anti-reflektif pada permukaan bagian dalam, unidirectional bezel, screw-down crown, screw caseback, serta tambahan strap silikon hitam. Dial bertekstur diberi date window di antara pukul 4 dan 5 serta aksen oranye yang terinspirasi cahaya fajar di samudra. Tak lupa jarum serta indeks marker dilapisi LumiBrite untuk memastikan keterbacaan di medan minim cahaya.

Mengikuti standar ISO untuk scuba diving hingga kedalaman hingga 200 meter, jam tangan ini ditenagai oleh automatic movement Cal 8L35 yang dirakit handmade dibuat handmade di studio Grand Seiko. Movement high-end tersebut dilengkapi kapasitas manual winding, bergerak di frekuensi 28.800 bph, dan cadangan daya sekitar 50 jam. Seiko Prospex SLA061J1 dikemas dalam boks istimewa.

KONSEP
Menyelam di malam hari adalah cara sempurna untuk menikmati laut dengan perspektif berbeda. Banyak penyelam terpesona dengan dunia laut yang misterius di malam hari, membuat aktivitas night diving populer di seluruh dunia. Seiko Prospex SLA061J1 hadir dengan case hitam yang mengekspresikan kegelapan dan kesunyian lautan malam dan warna jingga terinspirasi cahaya fajar.

DIAL
Pola dial mengekspresikan tekstur pasir di dasar laut. Jarum detik oranye menambahkan aksen yang halus namun atraktif.

CASE & BRACELET
Model aslinya, diluncurkan pada 1970, telah lama disukai oleh penggemar di seluruh dunia karena spesifikasinya yang tangguh dan desain case asimetris yang melindungi crown pada posisi jam empat. Kaca yang digunakan adalah curved sapphire crystal dengan lapisan anti-reflektif di bagian dalam. Sisi case dipoles dengan hati-hati dan dipadukan stainless steel bracelet lima baris untuk menciptakan profil tajam yang modern.

MOVEMENT
Jam tangan ini didukung automatic movement Caliber 8L35, yang dirancang khusus untuk diver’s watch. Movement ini dirancang di Shizukuishi Watch Studio di Jepang.

Prospex adalah kombinasi dari kata 'Profesional' dan 'Spesifikasi.' Jam tangan Seiko Prospex dirancang agar praktis, andal, dan tahan lama. Konstruksinya dibuat untuk memenuhi standar tinggi yang diperlukan di lingkungan ekstrem bagi pencinta olahraga dan petualang.

Baca Juga:
Cara Mengatur Tanggal dan Hari di Jam Tangan Automatic Seiko
Seiko Automatic Edisi Terbatas Incaran Para Pecinta Jam Tangan, Siap-siap Rebutan!
Deretan Jam Tangan Seiko Terlaris Tahun Desember 2022